Trik Belanja Bulanan Hemat Dengan Kartu Kredit Bank Mega

by - Senin, Juni 11, 2018

Belanja bulanan merupakan salah satu hal yang sangat penting. Teman-teman harus memiliki sejumlah uang untuk membeli sederet kebutuhan yang sifatnya bulanan ini. Entah itu perlengkapan mandi hingga beberapa kebutuhan dapur yang lebih baik dibeli dalam jumlah banyak untuk satu bulan. Misalnya minyak goreng, gula, beras, kopi, dan lain-lain.

Kabarnya di kota besar, pengeluaran untuk belanja bulanan ini separuh dari penghasilan rata-rata loh! Terlebih saat ini ketika harga barang semakin mahal. Namun kalian tak perlu khawatir. Pasalnya ada cara hemat untuk belanja bulanan ini dengan kartu kredit Bank Mega. Banyak yang menyebut bahwa belanja bulanan dengan kartu kredit akan semakin boros.


Trik Belanja Bulanan Hemat Dengan Kartu Kredit Bank Mega


Padahal sebenarnya tidak begitu. Belanja bulanan dengan kartu kredit malah bisa lebih hemat dengan promo dari kartu kredit Bank Mega. Apalagi di bulan Ramadan menjelang Lebaran seperti sekarang, saya yakin pengeluaran semakin banyak. Di bawah ini, saya akan memberikan tips hemat memanfaatkan promo kartu kredit Bank Mega untuk belanja bulanan lebih hemat ini.

1. Promo di Merchant Tertentu

Bank Mega merupakan bagian dari CT Corp Group. Sehingga memang terdapat diskon khusus dan spesial untuk pengguna kartu kredit Bank Mega bila beberlanja di merchant yang dimiliki oleh perusahaan. Misalnya saja di Transmart dan juga Carrefour. Teman-teman bisa mendapatkan diskon hingga 10 persen saat melakukan transaksi di kedua merchant tersebut.

Mau belanja bulanan, belanja kebutuhan Lebaran dan semua daftar belanja pasti semakin menyenangkan karena menggunakan kartu kredit dari Bank Mega. Jadi sudah pasti lebih hemat bukan berkat adanya diskon yang diberikan dari kartu kredit Bank Mega ini? Jelas.


2. Point Reward

Selain diskon, teman-teman juga bisa mendapatkan keuntungan dari point reward. Berbelanja bulanan dengan kartu kredit Bank Mega di berbagai merchant yang sudah bekerja sama. Kalian akan langsung mendapatkan point reward. Point reward ini biasanya diberikan sesuai dengan kelipatan nilai belanja. Jadi semakin besar nilai transaksi teman-teman maka, semakin tinggi pula point reward yang ada.

Nantinya poin reward ini bisa ditukarkan dengan cash back, hadiah khusus, voucher, hingga diskon. Tentunya dengan jumlah tertentu. Informasi tambahan bahwa Point reward yang ada sifatnya limitless dan juga tak ada expired date. Sehingga kalian bisa mengumpulkannya sebanyak mungkin untuk keuntungan yang semakin banyak.

3. Keuntungan dan Promo Lebih

Belanja bulanan biasanya juga diikuti dengan acara makan dan minum. Teman-teman tak bisa memungkiri kedua kegiatan ini juga akan menghabiskan biaya yang cukup banyak. Sekali lagi, tak perlu khawatir. Bank Mega bukan hanya memberikan kemudahan dan juga promo untuk belanja di merchant Transmart dan juga Carrefour saja.

Namun juga di berbagai merchant lain yang ada di bawah CT Corp Group. Misalnya saja untuk makanan, minuman, hingga berbagai aktifitas lainnya. Kalian juga bisa mendapatkan promo diskon mulai 10 hingga 15 persen di berbagai merchant yang ada dengan menggunakan kartu kredit Bank Mega. Tertarik memilikinya? Bisa daftar online kartu kredit bank Mega di CekAja.

You May Also Like

1 komentar

  1. Dulu pernah punya kartu kredit Bank Mega, tapi sekarang udah saya tutup. Paling seirng memang buat belanja bulanan di hypermarket :)

    BalasHapus

Jangan lupa berkomentar ya, tinggalkan alamat blognya biar bisa balik berkunjung.

Terima Kasih.