Kalau dipikir-pikir memang betul ya, waktu berjalan cepat dan kadang tidak terasa. Tidak terasa kalau sekarang ini kita berada di penghujung tahun. Kebayang kalau kayaknya itu masih kemarin merayakan hari pergantian tahun. Eh, tahu-tahu sekarang sudah mau ganti tahun lagi, teman-teman pasti juga merasa seperti itu kan?.
Btw, kalau ngomongin soal akhir tahun biasanya identik banget nih dengan jalan-jalan sekaligus berlibur. Akhir tahun nanti kalian mau liburan dimana? Ada yang mau liburan ke Jawa Barat? Tepatnya ke Kota Bogor. Kalau kalian ada rencana untuk pergi berlibur ke sana kebetulan banget nih saya ada referensi tempat wisata yang oke di Bogor.
Liburan belum lengkap kalau belum mengunjungi tempat wisata hits di Bogor berikut ini, lho!.
Bogor dikenal memiliki beragam tempat wisata menarik dan populer di sosial media. Beberapa tempat wisata hits di Bogor berikut ini menjadi tempat liburan yang tepat jika teman-teman mencari pengalaman liburan yang seru dan tak terlupakan.
Delapan Tempat Wisata Hits di Bogor
1. Curug Cibaliung
Curug Cibaliung yang terletak di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Sentul, Kabupaten Bogor ini cukup populer di sosial. Curug yang satu ini memiliki air yang jernih dan sejuk di kawasan yang masih alami. Karena lokasinya cukup tersembunyi, curug ini masih tergolong sepi.
Apalagi dengan jalur menuju curug yang cukup menantang membuat para traveler harus benar-benar mempersiapkan diri untuk bisa mencapai curug. Untuk bisa memasuki kawasan Curug Cibaliung atau Leuwi Cibaliung, teman-teman hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp. 5.000 saja.
2. Danau Quarry Jayamix
Aktivitas penambangan biasanya meninggalkan danau dengan pemandangan eksotis. Salah satunya adalah Danau Quarry yang terletak di Tegalega, Cigudeg, Bogor yang menawarkan pemandangan danau dan tebing yang indah untuk dijadikan latar belakang foto selfie.
Meski memiliki pemandangan yang instagramable, tak disarankan bagi para pengunjung untuk memanjat tebing maupun berenang di sekitar kawasan danau karena masih minimnya pengawasan dan kondisinya dianggap cukup berbahaya. teman-teman bisa menikmati keindahan Danau Quarry ini dengan membayar tiket masuk seharga Rp. 2.000.
3. Pemandian Air Panas Gunung Peyek
Bogor dikenal memiliki udara yang sejuk, tapi teman-teman bisa menikmati kehangatan di alam terbuka dengan berendam di pemandian air panas Gunung Peyek. Dengan berendam di pemandian yang terletak di Jl. Pasar Ciseeng, Parung, Bojong Indah, Parung, Bogor ini, teman-teman bisa bersantai sambil menikmati pemandangan persawahan menghijau di sekeliling kolam.
4. Paralayang Bukit Gantole Puncak
Bila teman-teman penyuka wisata adrenalin, jangan lewatkan untuk mencoba paralayang di Bukit Gantole Puncak. Tempat wisata ekstrem ini terletak di Jalan Raya Puncak Km. 87, Bukit Paralayang, Puncak. teman-teman bisa menikmati keindahan Kota Bogor dengan paragliding selama 10 menit setelah membayar tarif per penerbangan sekitar Rp. 350.000.
5. Taman Wisata Gunung Pancar
Taman Wisata Gunung Pancar merupakan tempat wisata di Bogor yang lagi hits berkat keindahan hutan pinusnya yang instagramable. Taman wisata sekaligus bumi perkemahan ini terletak di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.
Karena keindahannya, kawasan taman wisata ini bahkan sering dijadikan sebagai tempat foto prewedding. Untuk bisa menikmati keindahan Taman Wisata Gunung Pancar, teman-teman hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp. 5.000 (hari biasa) dan Rp. 7.500 (akhir pekan).
6. Goa Agung Garunggang
Goa Garunggang merupakan tempat wisata yang tepat bagi teman-teman yang menyukai wisata anti mainstream. Goa cantik tersembunyi yang terletak di Karang Tengah 2, Babakan Madang, Sentul ini menawarkan pemandangan bebatuan unik dan indah yang masih alami.
Akses masuk ke goa ini cukup sulit mengingat lokasinya yang berada di bawah tanah. Namun, setelah berhasil masuk ke dalam goa teman-teman akan disuguhi dengan pemandangan stalaktit di dinding atas goa yang tampak eksotis.
7. Curug Leuwi Lieuk
Curug Leuwi Lieuk yang terletak di Wangun Cileungsi, Karang Tengah, Babakan Madang, Cibadak, Sukamakmur, Bogor ini tergolong masih baru namun tak kalah indah dari Green Canyon Pangandaran. Air curug yang jernih di tengah bebatuan menguatkan kesan eksotis dari Curug Leuwi Lieuk. Bahkan saking jernihnya, Anda bisa berfoto selfie maupun wefie di bawah air.
8. Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas
Untuk menikmati keindahan bunga sakura kini teman-teman tak perlu jauh-jauh pergi ke Jepang. Cukup dengan mengunjungi Taman Sakura Kebun Raya Cibodas yang terletak di Sindanglaya, Cipanas, Cianjur ini teman-teman bisa menyaksikan keindahan 435 pohon bunga sakura layaknya di Jepang.
Untuk bisa menikmati keindahan bunga sakura secara maksimal, sebaiknya kunjungi taman ini di bulan Januari-Februari dan Juli-Agustus di mana bunga sakura bermekaran. Tak hanya bunga sakura, di taman ini teman-teman juga bisa menikmati keindahan pohon raksasa berusia tua, koleksi tanaman langka, sungai, air terjun, rumah kaca dan padang rumput yang luas.
Kedelapan tempat wisata hits di Bogor tersebut merupakan lokasi yang tepat jika teman-teman ingin menghabiskan liburan sambil menambah koleksi foto di sosial media. Keindahan dan keunikan tempat wisata di atas dijamin gak bikin kecewa dan memberikan pengalaman liburan yang unik. Selamat berlibur ya!.
0 komentar
Jangan lupa berkomentar ya, tinggalkan alamat blognya biar bisa balik berkunjung.
Terima Kasih.