Biaya Pengobatan Penyakit Kritis Semakin Mahal, Solusinya dengan Asuransi Penyakit Kritis
Enam tahun lamanya merawat almarhumah ibu yang divonis terkena gagal ginjal benar-benar menguras pikiran, tenaga, waktu dan biaya yang tidak sedikit. Sungguh tidak ada bayangan sedikitpun ibu yang dulunya tidak pernah sakit parah, tiba-tiba jatuh sakit dan divonis dokter gagal ginjal dengan fungsi ginjal tersisa 14% saja.
Ginjal ibu sudah tidak lagi bisa berfungsi dan harus diganti dengan mesin cuci darah. Dokter meminta ibu untuk melakukan cuci darah permanen selama sisa usianya setiap seminggu dua kali. Kaget? Sudah pasti, terlebih saat kami tahu kalau biaya satu kali cuci darah sungguh tidaklah murah untuk keluarga kami.
Namun, semua harus dijalani demi keselamatan ibu pada waktu itu. FYI, biaya satu kali cuci darah bisa mencapai sekitar 1,3 juta. Bayangkan saja berapa banyak uang yang harus kami keluarkan demi bisa membayar biaya cuci darah seumur hidup ibu? Dari sana kami tersadar kalau biaya pengobatan penyakit kritis sangat mahal.
Biaya Pengobatan Penyakit Kritis di Rumah Sakit Selangit
Awalnya kami berpikir hidup tidak sesulit yang dibayangkan. Ternyata ada saja realita yang membuat kami harus menghela nafas berat. Terkadang, kami juga berpikir hidup tidak akan sejahat itu pada kami yang memiliki keterbatasan keuangan. Tapi, nyatanya salah satu tamparan yang menyadarkan adalah biaya rumah sakit yang semakin melangit.
Sayangnya, sebagai manusia kami tidak pernah memiliki pilihan untuk tidak mengalami sakit, dan penyakit apa yang akan diderita nantinya. Semua datang berdasarkan skenario Tuhan, bersamaan dengan berbagai faktor lain yang mengharuskan kami untuk menerima kenyataan ini. Ya, tidak ada satupun yang tahu bagaimana nantinya, yang sehat bisa saja tiba-tiba sakit.
Selama merawat ibu yang terkena gagal ginjal, nyatanya ada banyak sekali prosedur yang harus kami lewati. Beberapa kali ibu harus menjalani operasi yang biayanya mungkin bisa digunakan untuk membeli sebuah mobil. Belum lagi di saat kondisi ibu menurun dan mengharuskan ibu untuk opname di rumah sakit selama beberapa hari.
Di saat itulah kami tersadar kalau selama ini kami ceroboh, kami tidak sadar bahwa orang bisa sakit kapan saja. Kami tidak mempersiapkan dana khusus untuk keadaan darurat, yang sangat menyedihkannya lagi kami tidak memiliki asuransi kesehatan. Padahal solusi dari masalah yang sedang kami hadapi saat itu adalah dengan memiliki asuransi kesehatan.
Pentingnya Memiliki Asuransi Kesehatan untuk Masa Depan yang Lebih Baik
Pentingnya memiliki asuransi kesehatan berkaitan erat dengan pepatah “sedia payung sebelum hujan”. Pepatah tersebut ada benarnya, karena kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di hari esok, entah masih sehat atau sakit. Kesehatan merupakan hal penting yang perlu disadari dan diutamakan.
Meski permasalahan kesehatan tidak bisa diprediksi, setidaknya kita sudah mempersiapkan kemungkinan terburuk dengan memiliki asuransi kesehatan. Biaya pengobatan yang meningkat dari waktu ke waktu, membuat produk asuransi ini penting untuk dimiliki. Lalu, apa saja alasan pentingnya memiliki asuransi kesehatan?
Biaya kesehatan mahal
Biaya penanganan kesehatan, apalagi untuk jenis penyakit kronis dan berbahaya terlampau tinggi. Biaya tersebut termasuk biaya kamar dan makanan, biaya diagnosis, biaya obat-obatan, biaya konsultasi dan kunjungan dokter selama dan sesudah perawatan di rumah sakit. Dengan memiliki asuransi kesehatan, pihak asuransi akan menanggung biaya perawatan rumah sakit yang dibutuhkan menggunakan premi yang sudah dibayarkan setiap bulannya.
Meringankan beban saat sakit
Ketika sakit, seseorang sebaiknya fokus pada proses pemulihannya. Pemikiran yang bisa menghambat proses penyembuhan, seperti pikiran mengenai biaya, bisa menghambat proses penyembuhan. Dengan adanya asuransi kesehatan, maka beban pikiran bisa berkurang karena tidak perlu lagi memikirkan biaya pengobatan.
Melindungi diri dan keluarga
Dengan memiliki asuransi kesehatan, kita akan memiliki perlindungan diri dan keluarga. Jika membutuhkan perawatan, maka asuransi kesehatan mampu menutupi biaya kebutuhan tersebut. Dengan memiliki proteksi dari asuransi kesehatan, hidup akan menjadi lebih tenang karena sudah ada perusahaan asuransi yang bisa menanggung biaya perawatan medis saat sakit.
Asuransi Kesehatan PRUSolusi Sehat Plus Pro Prudential Indonesia
Menyisihkan uang untuk membayar premi asuransi kesehatan menurut saya menjadi salah satu investasi penting yang sebaiknya dimiliki setiap orang. Pengalaman merawat ibu yang sakit keras sungguh membuat saya berkomitmen untuk lebih memprioritaskan apa yang menjadi hak tubuh kami sekeluarga.
Membayar polis asuransi kesehatan nyatanya bukan untuk melindungi kita jika tiba-tiba jatuh sakit. Namun dengan memiliki polis asuransi kesehatan, akan menjaga kita dari kejadian yang tidak terduga seperti kecelakaan lalu lintas hingga kematian. Asuransi kesehatan menjadi dana darurat dalam perencaan keuangan keluarga. Tentunya hal ini disesuaikan dengan kemampuan dan kondisi keluarga.
Hal ini sejalan dengan asuransi kesehatan PRUSolusi Sehat Plus Pro dari Prudential Indonesia. Asuransi kesehatan murni yang hadir untuk menjawab berbagai tantangan seluruh keluarga Indonesia, dengan manfaat komprehensif dan fleksibel untuk melindungi kebahagiaan dan mimpi keluarga Indonesia, kini dan nanti.
PRUSolusi Sehat Plus Pro memberikan perlindungan menyeluruh mulai dari pra perawatan inap, perawatan inap hingga perawatan lanjutan pasca rawat inap. Asuransi Kesehatan PRUSolusi Sehat Plus Pro merupakan inovasi produk terbaru dari Prudential Indonesia yang hadir dengan beberapa keunggulan, yaitu:
- Fleksibilitas dalam menentukan Wilayah Pertanggungan, pilihan kamar, dan batas harga Kamar sesuai plan yang dipilih.
- Dapatkan manfaat hingga 70 Miliar untuk plan Diamond (termasuk PRUSolusi Sehat Limit Booster).
- Pilihan Perlindungan yang terjangkau dengan Plan Cermat.
- Manfaat Biaya Bedah Rekonstruksi seluruh tubuh akibat kecelakaan atau kanker (hanya berlaku pada plan tertentu).
- Perawatan Paliatif, ditujukan untuk meningkatkan kualitas hidup Tertanggung berdasarkan rekomendasi dari dokter yang merawat, termasuk rawat jalan dan rawat inap (hanya berlaku pada plan tertentu).
- Manfaat perawatan tradisional termasuk obat-obatan herbal dan direkomendasikan oleh dokter yang merawat sebelumnya (hanya berlaku pada plan tertentu).
- Perawatan Psikiatri dan psikologis atas rekomendasi tertulis dari Dokter yang merawat Tertanggung pada saat Rawat Inap (hanya berlaku pada plan tertentu).
- Manfaat Telehealth di Indonesia dan Telehealth untuk Perawatan Kanker di Malaysia dan Singapura hanya di Rumah Sakit Rekanan Prudential Indonesia (hanya berlaku pada plan tertentu).
- Fasilitas peningkatan Manfaat Tahunan sebesar 10% berupa No Claim Bonus setiap tahun dengan maksimal 50% dari Batas Manfaat Tahunan Awal.
Melindungi diri dan keluarga dari sesuatu yang tidak diinginkan adalah mimpi setiap orang. Memberikan semua yang terbaik untuk keluarga adalah bentuk perlindungan yang paling dibutuhkan. Memiliki asuransi kesehatan sebagai bentuk perlindungan kini dan nanti. Pastikan sesuai dengan kondisi dan kebutuhan keluarga.
0 komentar
Jangan lupa berkomentar ya, tinggalkan alamat blognya biar bisa balik berkunjung.
Terima Kasih.